KOMPAS.TV - Puluhan warga dan mahasiswa yang mengatasnamakan Rakyat dan Mahasiswa Buton melaporkan Bupati Buton, Alvin Akawijaya Putra, sebagai orang hilang ke Polres Buton pada Kamis, 18 September 2025 lalu. <br /> <br />Laporan orang hilang yang berujung aksi unjuk rasa berakhir ricuh di Kantor Pemerintah Daerah Buton. <br /> <br />Massa terlibat bentrok dengan Satpol PP saat mencari Bupati Buton, Alvin Akawijaya Putra. Massa aksi menilai keberadaan bupati tidak jelas karena sulit ditemui di kantor maupun di rumah dinasnya. <br /> <br />Massa bahkan menempelkan poster laporan orang hilang lengkap dengan foto Bupati Buton, Alvin Akawijaya Putra. <br /> <br />Menanggapi aksi ini, Wakil Bupati Buton, Syarifudin Saafa, membantah bila pimpinannya hilang. <br /> <br />Ia menjelaskan, bupati sedang melaksanakan tugas dinas di Jakarta dan daerah lain, dan akan segera kembali ke Buton. <br /> <br />Kamis, 18 September 2025 lalu, puluhan warga dan mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) dan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) menggelar aksi di Kantor Pemerintah Daerah Buton. <br /> <br />Aksi ini dipicu lantaran Bupati Buton, Alvin Akawijaya Putra, tidak terlihat beraktivitas di kantor maupun rumah dinasnya. <br /> <br />Terkait hal ini, kita tanyakan langsung kepada Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya Sugiarto. <br /> <br />Baca Juga Wamendagri Telusuri Aktivitas Bupati Buton yang Hampir Sebulan Tak Masuk Kantor | SAPA MALAM di https://www.kompas.tv/regional/618755/wamendagri-telusuri-aktivitas-bupati-buton-yang-hampir-sebulan-tak-masuk-kantor-sapa-malam <br /> <br />#bupatibuton #alvinakawijaya #kemendagri #bimaarya <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/618767/full-bima-arya-sebut-kemendagri-dalami-kasus-bupati-buton-dilaporkan-hilang-terancam-disanksi
